WAKIL BUPATI SHOLAT IDUL FITRI BERSAMA MASYARAKAT DI ISLAMIC CENTER NUNUKAN

WAKIL BUPATI SHOLAT IDUL FITRI BERSAMA MASYARAKAT DI ISLAMIC CENTER NUNUKAN
Sobatkomnnk – Wakil Bupati Nunukan H. Hanafiah SE MSI melaksanakan sholat Idul Fitri 1443 Hijiriah bersama ribuan masyarakat Kabupaten Nunukan bertempat di masjid Hidayaturrahman Islamic Center Nunukan, Senin (2/5).
Mewakili Bupati Nunukan, dalam sambutannya H. Hanafiah mengucapkan selamat hari raya Idul Fitri H 1 Syawal 1443 H. “Semoga seluruh amal ibadah kita dibulan Ramadhan diterima oleh Allah SWT, diampuni seluruh dosa, dimasukkan kedalam golongan hamba – hambanya yang bertaqwa,” ucapnya.
Hanafiah menambahkan, setelah lebih dari 2 tahun kita dibayang – bayangi perasaan cemas, takut dan gelisah akibat virus Covid-19 maka ini tanda bahwa virus itu bisa kita kendalikan dan sudah terlihat hasilnya saat ini. Dihari raya Idul Fitri 1443 H ini akan menjadi momentum titik balik bagi seluruh masyarakat di Kabupaten Nunukan untuk bangkit dari keterpurukan. ” Mari terus melangkah bergandengan tangan untuk meraih mimpi kemasa depan,” tambahnya.
Teks/Foto : Diana